Friday, August 12, 2011

Minibus Ditembaki Orang Tak Dikenal

JAYAPURA, KOMPAS.com — Sebuah mobil minibus dengan nomor polisi DS 1897 AG, Kamis (11/8/2011) sore, ditembaki orang tak dikenal di kawasan Abe Pantai, Abepura, Kota Jayapura, Papua. Tembakan itu mengenai kap depan bagian kanan.

Setidaknya terdapat tujuh tembakan mengenai kendaraan tersebut. Namun, dua orang yang mengendarainya luput dari maut.

Ketika dihubungi, Kepala Polres Kota Jayapura Ajun Komisaris Besar Imam Setiawan membenarkan terjadinya peristiwa tersebut. Ia mengatakan, kendaraan itu melaju dari arah Muara Tami. Begitu tiba di tikungan Abe Pantai ditembaki oleh orang tak dikenal.

Polisi menduga senjata yang digunakan menggunakan peluru dengan kaliber 5,56 milimeter. Saat ini polisi terus menyisir wilayah itu dan menyelidiki kasus tersebut.

Selain peristiwa itu, Imam juga mengemukakan, polisi bersama dengan TNI pada hari Kamis menyisir wilayah-wilayah yang diduga menjadi tempat persembunyian Daniel Kogoya, orang yang diduga terkait dengan kasus penembakan di Nafri beberapa waktu lalu.

Dalam penyisiran itu, tim gabungan menemukan rumah yang diduga menjadi tempat konsolidasi kelompok tersebut. Menurut Imam Setiawan, aktivitas kelompok tersebut sistematis.

Sumber; http://regional.kompas.com