Monday, August 22, 2011

Unhas Setuju Bantu Peningkatan SDM di Papua

JAKARTA - Universitas Hasanuddin (Unhas) berkomitmen untuk membantu peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Papua. Komitmen tersebut dibuktikan dengan penandatangan nota kesepakatan (MoU) yang dilakukan oleh Rektor Unhas dengan Gubernur Papua.

Ada pun ruang lingkup kerja sama ini mencangkup jasa konsultasi,advokasi, pendidikan, dan pelatihan, serta penelitian dan pengembangan. Rentang waktu yang disepakati yakni selama lima tahun, dan dapat diperpanjang atas kesepakatan kedua pihak.

Rektor Unhas Idrus A Paturusi mengatakan, dirinya sangat berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan Pemprov Papua kepada institusinya.

"Meskipun demikian, sebenarnya Unhas sudah lama bekerja sama dengan Pemprov Papua melalui pendidikan sebanyak 100 mahasiswa yang menghasilkan tenaga pendidik dalam dua angkatan," kata Idrus, seperti disitat dari laman Unhas, Minggu (21/8/2011).

Idrus melanjutkan, tenaga pendidik atau guru akan menentukan kualitas anak didiknya. Jika dikaitkan dengan tujuan kesepakatan MoU, pengembangan SDM di Papua sebenarnya berasal dari kualitas keluaran pendidikan.

"Jika hendak memperbaiki kualitas keluaran dari pendidikan, maka gurunya yang harus ditingkatkan kualitas pendidikannnya," tutup Idrus.(rhs)

Sumber; http://kampus.okezone.com