JAKARTA--PT Bhakti Investama Tbk (BHIT) resmi mengakuisisi ladang minyak dan gas bumi di lepas pantai Papua. Cadangan minyak dan gas bumi yang tersedia pada blok tersebut sebesar satu miliar barel.
Menurut Senior Vice President, Head of Investor Relations & Corporate Secretary BHIT, Robert Satrya perseroan memiliki kepemilikan saham mayoritas melalui penandatangan perjanjian dengan perusahaan lokal. "Pemegang sahan lama tetap mempertahankan sahamnya sebagai minoritas dan menjadi mitra lokal," kata dia dalam keterbukaan informasi di Jakarta, Senin (5/4).
Robet menuturkan, program kerja BHIT bersama mitra lokalnya akan segera melaksanakan program kerja yang telah disetujui oleh BP Migas termasuk survey Seismic telah memperoleh persetujuan dari BP Migas. "KIta akan mengebor satu sumur eksplorasi tahun depan" jelasnya
Dia menambahkan, dalam skema program kerja perseroan, mitra lokal BHIT mendapatkan Petroleum Rights dengan biaya sebesar 87, 4 juta dolar AS selama tiga tahun. "Program kerja tersebut termasuk pengeboran dua sumur eksplorasi dan survei seismic 2D," ungkap Robert. Sebelumnya, perseroan juga telah mengakuisisi satu blok minyak dan gas di Sumatera Selatan.
Selain mengakuisisi dua blok tersebut diatas, perseroan tengah menjalankan perundingan guna mendapatkan blok minyak dan gas yang telah berproduksi. "Kita harapkan bisa menyelesaikan perundingan secepatnya," tukas Robert.
Source: republika.co.id
Tuesday, April 6, 2010
Bhakti Investama Akusisi Blok Minyak dan Gas di Papua
4/06/2010 12:33:00 AM
Elsham News Service
Related Posts / Artikel Terkait :
Mining
- Karyawan Freeport Mogok, Indonesia Tertohok
- Hess Acquires 42.5% Kofiau Block, Papua
- Niko's Four Blocks in Indonesia Might Contain 4.6 Billion BOE
- The blacklisting of Rio Tinto
- Antisipasi Mogok Freeport, Polres Mimika Siagakan 600 Personel
- Pemkab Mimika antisipasi rencana mogok karyawan Freeport
- Pekerja PT Freeport Indonesia Akan Mogok
- Freeport: We Will Offer Miners a Fair Deal Ahead of Strike
- US firm Freeport struggles to escape its past in Papua
- Freeport Cracks Down On West Papuan Unions
- Enough, Say West Papuan Workers To Freeport
- Tingkat Pencemaran Merkuri di Mimika Sudah Parah
- 37 Titik Air Di Timika Tercampur Mercury
- US firm Freeport struggles to escape its past in Papua
- Tangguh third train should have 3.8m tons of capacity
- Tangguh Gas for Domestic Use, says BPMigas
- ExxonMobil to sell interests in Aceh gas fields and LNG plant
- PT Freeport Setor Pajak 692 Juta Dolar AS
- Longsor di Freeport, Warga Australia Tewas
- ANGGOTA PMC TAGIH JANJI BP TANGGUH
- Banding atas Freeport dilanjutkan
- Warga Sempat Blokade Jalan di Lokasi Freeport
- Hess akan melakukan pengeboran di Blok Semai
- Pembela masyarakat Papua kecewa gugatan soal Freeport kandas
- W. Papua Locals Demand Probe Of Mining Graft